Cara Menghasilkan Uang Dari Internet

Apakah Anda pengguna internet? Apakah Anda pernah mendapatkan uang dari internet? Jika belum, Anda bisa iseng-iseng sedikit untuk mencobanya. Syukur-syukur nantinya bisa menjadi penghasilan tetap.

Oke baiklah langsung saja. Berikut artikel mengenai cara menghasilkan pundi-pundi rupiah melalui internet.

Maraknya Pekerja Online

Pada zaman sekarang ini, manusia sudah tidak diharuskan keluar rumah untuk mendapatkan uang. Sebagian dari mereka memilih untuk mencari penghasilan secara online. Dan bisa dikatakan pekerjaan yang mereka lakukan didominasi oleh kemampuan berpikir kreatif. Jadi mode pekerjaan yang dilakukan notabene kerja cerdas bukan semata-mata kerja keras. Meskipun dibutuhkan kerja keras di dalamnya, akan tetapi sangat minim.

‘Pansos’ Jalur Instan Menghasilkan Uang

Ada yang mencari pundi-pundi rupiah lewat jalur instan yang biasa kita sebut dengan ‘pansos’ atau ‘panjat sosial’. Namun jika Anda memilih jalur ini, Anda harus siap dengan segala cacian, hujatan, hinaan, maupun komentar negatif lainnya yang kapanpun akan dilemparkan kepada Anda.

Bekerja Dengan Kesungguhan

Dan apabila Anda merupakan tipe manusia yang menikmati proses, maka bekerjalah dengan tekun dan ikhlas. Sebab, tidak ada manusia yang sukses dalam hitungan sehari atau dua hari.

Apa itu SEO?

Kembali lagi kepada pokok bahasan kita kali ini. Jika Anda tertarik dengan uang yang dihasilkan melalui internet, maka Anda perlu memahami SEO (Saerch Engine Optimization) atau online marketing. SEO menjadi faktor utama yang menyebabkan konten Anda berada di daftar teratas kolom pencarian. Namun, jangan sampai Anda menggunakan clickbait hanya untuk meraup keuntungan semata. Sebisa mungkin setiap judul dan konten yang anda sajikan memiliki keterkaitan.

Daftar Pekerjaan Online

Untuk mengobati rasa penasaran Anda, maka akan kami sajikan daftar web maupun job yang bisa Anda dapatkan guna memperoleh uang dari internet. Berikut daftar web / job yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan penghasilan dari internet :

1.      SEO (Search Engine Optimization)

Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, SEO dapat menjadi salah satu alternatif  Anda untuk menghasilkan uang dari internet. Beberapa web yang memerlukan jasa SEO misalnya YouTube, Instagram, blogging, dan vlogging. Fungsinya memang untuk menaikkan rate daftar konten tersebut di Google Search Engine.

 

Dan jangan anggap remeh pekerjaan SEO. Hal tersebut dikarenakan adanya perubahan model algoritma yang dilakukan oleh Google. Jadi, benar-benar orang berkompeten yang mampu melakukan tugas tadi.

 

Bahkan sempat muncul SEO ilegal (Blackhat SEO) yang berdampak pada naiknya rate konten si pengguna. Tidak tanggung-tanggung, konten kita dapat naik hingga ke puncak pencarian alias nomor 1. Namun jangan mencobanya, sebab jika hal tersebut diketahui oleh Google (dapat dipastikan diketahui), efek yang Anda dapatkan ialah hilangnya rate tersebut dan bahkan kemungkinan terburuknya Anda tidak akan lagi mendapat pengunjung konten. Sangat miris bukan?

2.      Freelancer

Apabila Anda tipe orang yang memiliki keahlian khusus di bidang tertentu seperti membuat web misalnya, maka freelancer bisa jadi alternatif lain untuk Anda. Anda bisa mencari klien lewai media sosial maupun situs web yang menyediakan job untuk para freelancer.

 

Menjadi freelancer bisa sangat menguntungkan. Sebab Anda bisa mengerjakan pekerjaan Anda dimana saja dan tidak perlu menggunakan pakaian formal. Dan tentunya tidak ada ikatan kontrak kerja yang membuntuti pikiran Anda.

3.      Influencer

Influencer merupakan pekerjaan yang menekankan pada kemampuan marketing atau pemasaran yang berfokus pada orang-orang tertentu yang memiliki pengaruh (biasanya publik figur) di pasar sasaran media sosial.

4.      Facebook Ads

Anda tahu iklan-iklan yang terpasang di jejaring sosial Facebook? Ternyata hal tersebut bisa menjadi ladang bagi para pencari uang di dunia maya. Beberapa tahun belakangan, baik Facebook maupun Google memang menjadi 2 situs yang sangat sukses. Sehingga, banyak orang yang tertarik untuk memasang iklan disana.

 

Apabila Anda memiliki produk yang bisa Anda iklankan, maka menjadi pengguna jasa Facebook Ads bisa Anda lakukan. Sistem yang digunakan yakni Facebook Ads akan melakukan counting (CPM) setiap 1.000 orang yang melihat. Sehingga hitungan tagihan Anda bergantung pada jumlah pengunjung iklan tadi.

 

Namun jangan risau dengan kemungkinan keuntungan yang akan Anda dapatkan. Sebab facebook di dominasi oleh usia menengah, yakni 18-25 tahun. Akumulasi presentase yang bisa Anda dapatkan yaitu 50-55%. Artinya, jika ada 10 orang yang melihat iklan Anda, setidaknya ada 5 orang pembeli yang bisa Anda dapatkan. Mudah bukan?

5.      YouTube

Cara mudah lainnya yang dapat Anda lakukan adalah menjadi konten kreator di YouTube. Apalagi jika usia Anda masih muda, maka menjadi pengisi konten di YouTube sangat menguntungkan bagi Anda. Cukup buat konten yang sedang trending, dan kemas video Anda dengan skill edit yang menarik dan suara-suara (ambient) yang tepat.

 

Namun jika Anda memiliki ide kreatif lainnya, seperti membuat film pendek misalnya. Maka hal tersebut juga baik dan bisa menguntungkan untuk Anda. Yang penting kita tetap perlu mengedepankan kualitas hasil video kita.

 

Sistem pendapatan dari YouTube yakni berasal dari Google Adsense. Dan info terbaru yang telah kami dapatkan, untuk memperoleh Google Adsense diperlukan minimal 1.000 subscribers serta video unggahan telah ditonton setidaknya 4.000 jam.

 

Demikian artikel mengenai cara menghasilkan uang dari internet. Ada banyak pekerjaan lainnya yang bisa dilakukan. Cari pekerjaan yang sesuai dengan potensi yang ada di dalam diri Anda pribadi. Dan yang terpenting, gunakan kreativitas yang Anda miliki semaksimal mungkin agar setiap pekerjaan yang kita lakukan bernilai optimal dan berdampak baik untuk kelanjutan karier kita.

Tunjukkan kreativitas yang Anda punya untuk meraup pundi-pundi rupiah. Dan gunakan persaingan yang sehat dengan kreator lain. Berproses tidak semudah menjentikkan jari, jadi seberapa giat dan ketekunan yang Anda berikan pada konten Anda, itulah yang Anda dapatkan.